Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengetahui Teman Sedang Online di WhatsApp GB Tanpa Membuka Chat

Cara mengetahui teman sedang online di WhatsApp GB tanpa membuka chat-nya adalah hal yang sangat mudah. Kita akan sama-sama membahas triknya pada artikel Thebeatstatseats kali ini lengkap dengan bagaimana agar kita mendapatkan notifikasi ketika seseorang online di WhatsApp tanpa aplikasi.

cara mengetahui teman sedang online di whatsapp gb

Keterangan online yang ditampilkan oleh WhatsApp menunjukkan bahwa seseorang sedang aktif membuka atau menjalankan aplikasi WhatsApp. Keterangan online tersebut akan otomatis berganti dengan last seen atau terakhir dilihat jika seseorang menutup aplikasi WhatsApp maupun mematikan data internet di smartphone-nya. Kita semua pasti sudah tahu itu bukan?

Sebagai aplikasi WhatsApp yang telah dimodifikasi, GBWhatsApp tentunya memiliki banyak fitur yang belum atau bahkan tidak ditemukan pada aplikasi WhatsApp. Salah satunya adalah fitur untuk mendapatkan notifikasi ketika seseorang online di WhatsApp.

Tanpa perlu berlama-lama lagi, berikut ini adalah tutorial bagaimana cara mengetahui teman sedang online di WhatsApp GB maupun pada aplikasi WhatsApp resminya sebagai pelengkap.
Baca juga: Cara memperbarui GBWhatsApp

Cara Mengetahui Teman Sedang Online di WhatsApp

Kita bisa memperkirakan chat kita akan segera dibaca dan dibalas oleh teman dengan melihat aktivitasnya di WhatsApp sedang online atau tidak. Namun, jangan salahkan WhatsApp jika teman Anda online namun lama atau tidak segera membaca dan membalas chat dari Anda ya, hehe.

Secara umum, cara melihat teman sedang online atau tidak di WhatsApp adalah dengan membuka obrolan atau chat Anda dengannya. Keterangan online atau terakhir dilihat akan bisa dilihat di bawah nama kontak orang tersebut. Hal yang sama juga berlaku untuk aplikasi WhatsApp GB.

cara melihat teman online di wa

Cara Mengetahui Online WhatsApp Tanpa Membuka Chat

Untuk alasan tertentu, kita kadang malas untuk membuka apalagi membalas chat seorang teman namun kadang juga kita penasaran apakah teman kita tersebut sedang online atau tidak. Benar kan?

Tahukah Anda bahwa kita bisa mengetahui online seseorang di WhatsApp tanpa membuka chat-nya terlebih dahulu, lho. Berikut tutorialnya.

  • Di beranda WhatsApp, tap foto profil teman atau orang yang ingin Anda lihat keterangan online-nya, dan buka menu Informasi di bagian paling kanan.
informasi kontak

  • Informasi WhatsApp teman Anda seperti media, nomor telepon, termasuk keterangan online atau terakhir dilihat akan ditampilkan.
cara mengetahui online wa tanpa buka chat

  • Coba Anda kembali lagi ke beranda WhatsApp untuk membuktikan bahwa chat teman Anda masih belum terbuka meskipun telah Anda ketahui dia sedang online atau tidak.
chat belum terbaca

  • Cara mengetahui teman sedang online di WhatsApp Mod seperti WhatsApp GB tanpa membuka chat juga bisa dengan langkah di atas. Namun sebenarnya, WhatsApp GB telah menampilkan sendiri keterangan online atau terakhir dilihat ini di samping obrolan atau chat teman Anda di berandanya.
cara mengetahui teman online di whatsapp mod
Baca juga: Cara menyembunyikan chat di YoWhatsApp

Cara Mendapatkan Notifikasi Online WhatsApp GB

Cara mendapatkan notifikasi ketika seseorang online di WhatsApp hanya dapat kita nikmati pada aplikasi WhatsApp GB atau aplikasi mod lainnya. Sampai saat ini, aplikasi WhatsApp resmi belum memiliki fitur untuk mendapatkan notifikasi tersebut.

  • Taplainnyadi pojok kanan atas pada beranda GBWhatsApp dan pilih menu Fouad Mods.
fouad mods

  • Pengaturan GBWhatsApp akan terbuka, kita pilih dan buka menu Beranda.
pilih menu beranda

  • Jangan kita aktifkan pengaturan mod matikan toast kontak online. Selanjutnya, buka menu Ringtone Toast Kontak jika kita ingin menambahkan suara pada notifikasi online teman kita di WhatsApp.
mendapatkan notifikasi online whatsapp

  • Anda bisa menggunakan nada dering secara online, musik yang ada di penyimpanan lokal, maupun nada pada notifikasi sistem. Pilih salah satunya dan tap Oke untuk menerapkan ringtone.
memilih ringtone

  • Dengan langkah-langkah di atas, maka setiap kali teman kita di WhatsApp online, kita akan mendapatkan notifikasi dengan nada atau ringtone yang kita pilih sebelumnya.
notifikasi online whatsapp gb

Nah, itulah tadi cara mengetahui teman sedang online di WhatsApp GB tanpa membuka chat serta cara mendapatkan notifikasi ketika seseorang online di WhatsApp tanpa aplikasi. Sangat mudah bukan? Jangan ragu untuk menghubungi saya melalui kolom komentar jika Anda mengalami kesulitan. Sekian dan terima kasih.

1 komentar untuk "Cara Mengetahui Teman Sedang Online di WhatsApp GB Tanpa Membuka Chat"