Cara Membuat SlowMo di InShot, Perlambat Gerakan Video Anda
Cara slowmo di InShot. Akhir-akhir ini sering saya menemukan video di Instagram yang bersumber dari aplikasi Tiktok yang di awal video berjalan normal seperti biasa kemudian tiba-tiba bergerak lambat sampai pada akhir video.
Teknik membuat video seperti itu dinamakan dengan Slow Motion atau kerap disebut sebagai SlowMo. Slowmo ini adalah sebuah efek dalam pembuatan film di mana kecepatan video dibuat menjadi lambat sehingga memperpanjang durasi video tersebut.
Ada banyak aplikasi pengedit video untuk perangkat Android yang dapat Anda manfaatkan untuk membuat video slow motion. Yang paling mudah digunakan menurut saya adalah aplikasi InShot.
Berikut ini akan saya bahas bagaimana cara membuat slowmo di InShot yang bisa Anda praktikkan pada smartphone Android Anda masing-masing.
Kunjungi juga: Cara menghilangkan suara di InShot
Cara Membuat SlowMo di InShot
Cara edit slowmo di InShot dapat Anda lakukan melalui menu Kecepatan. Menu ini bukan merupakan fitur premium, sehingga cara slowmo di InShot pro maupun di aplikasi InShot free, tutorial dan langkah-langkahnya sama saja seperti yang akan saya contohkan berikut ini.
- Buka aplikasi InShot yang telah terpasang di smartphone Android Anda.
- Potong bagian video yang ingin Anda perlambat menggunakan menu Split. Kunjungi: Cara memotong video di InShot
- Hilangkan suara video dengan mengatur volumenya menjadi 0. Silahkan kunjungi cara menghilangkan suara video di aplikasi InShot untuk melihat tutorialnya.
- Ketuk centang untuk menerapkan slow motion pada video.
- Cara buat slowmo di InShot selesai.
- Selesai.
Baca juga: Cara slowmo di LikeLihat video di bawah ini untuk tutorial membuat slow motion di InShot yang lebih jelas, lengkap, dan detail.
Itulah bagaimana cara slowmo di InShot untuk memperlambat gerakan video Anda seperti yang banyak ditemukan contohnya di media sosial terutama Tiktok dan Instagram. Apakah Anda ingin mendapatkan tutorial menarik lainnya seputar aplikasi InShot dan aplikasi editing video lainnya? Silahkan Anda berlangganan ke blog ini dengan mendaftarkan alamat email Anda pada kotak berlangganan di bawah. Sekian dan terima kasih.
Posting Komentar untuk "Cara Membuat SlowMo di InShot, Perlambat Gerakan Video Anda"