Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Edit Video Jedag-Jedug di VN yang Lagi Trend di TikTok

Cara jedag-jedug di VN. Video dengan efek jedag-jedug akhir-akhir ini sedang menjadi trend di media sosial terutama TikTok dan Instagram. Apakah kalian ingin membuat video jedag jedug juga tapi belum tahu bagaimana caranya? Tenang saja, di artikel The Beats Blog ini saya akan membahas tutorialnya untuk kalian ikuti.

cara jedag jedug di vn

Ada beberapa aplikasi edit video jedag jedug untuk Android yang bisa kalian gunakan, di antaranya adalah Alight Motion, CapCut, dan VN. Cara jedag jedug di CapCut sendiri sudah saya bahas di artikel yang lain, silahkan kalian kunjungi jika kalian ingin menggunakan aplikasi CapCut.

Jika kalian tidak suka atau tidak bisa menggunakan CapCut, kalian masih dapat membuat efek jedag-jedug di VN Video Editor. Kabar baiknya, aplikasi VN ini dapat kalian unduh, pasang, dan gunakan secara gratis pada layanan Google Play Store.

Berikut akan saya contohkan langkah-langkah cara bikin video jedag-jedug di VN seperti yang lagi trend di TikTok yang bisa kalian praktikkan.

Baca juga: Cara menstabilkan video di VN

Cara Membuat Video Jedag-Jedug di VN

Cara edit video jedag-jedug di VN sebenarnya cukup mudah. Kebanyakan video jedag-jedug adalah menggunakan satu atau beberapa buah foto yang diberikan efek animasi dan mengatur durasinya menyesuaikan dengan beat atau irama dari lagu yang digunakan.

Cara menandai (mark) beat di VN sudah ada di artikel yang lain. Oleh karena itu, cara ngedit jedag jedug di VN pada artikel ini hanya akan menjelaskan bagaimana memberikan efek animasi jedag-jedugnya saja. Berikut tutorialnya.

  1. ‌Buka aplikasi VN di ponsel Android kalian.‌
  2. Ketuk menu Tambah di bagian bawah.
  3. Ketuk dan buatlah proyek yang baru.‌
  4. Tambahkan satu atau beberapa buah foto yang ingin kalian edit.‌
  5. Tambahkan lagu dan buatlah tanda beat-nya.
  6. Buka menu FX di bagian bawah.
  7. Pilihlah efek jedag-jedug yang kalian suka, misalnya saja Zoom in.‌
  8. Atur juga durasi efek jedag-jedug sesuai beat lagu.
  9. Berikan efek jedag-jedug yang sama ke semua foto lainnya.
  10. Cara jedag-jedug di VN telah selesai.

Nah, seperti itulah tutorial sederhana bagaimana cara membuat video jedag-jedug di VN seperti yang lagi trend di TikTok. Apakah artikel ini membantu? Saya tunggu jawaban dan tanggapan kalian melalui kotak komentar yang ada di bawah. Sekian dan terima kasih.

Posting Komentar untuk "Cara Edit Video Jedag-Jedug di VN yang Lagi Trend di TikTok"